07 Feb
07Feb

Study tour seringkali masih dilakukan terutama oleh siswa yang masih duduk di bangku SMP atau SMA. Selain memiliki beragam tempat wisata di Bali, Pulau Dewata ini juga kerap menjadi salah satu tujuan study tour untuk belajar sekaligus rekreasi. Dimana nantinya setelah berkunjung di suatu tempat, harus menyetorkan laporan perjalanan. Dengan begitu akan menambah pengetahuannya sendiri dan dapat berbagi dengan yang lainnya. Ada sejumlah wisata edukasi di Bali yang dapat menjadi tujuan study tour dan akan ada banyak informasi yang didapatkan dari wisata tersebut. Jika study tour dengan jumlah anggota yang mengikuti, maka tidak dapat menggunakan Daihatsu dan akan lebih seru jika menggunakan bus. Maka dari itu pilih tempat yang dapat dijangkau dengan bus.

Garuda Wisnu Kencana, Kebun Raya Bedugul dan Puja Mandala

Garuda Wisnu Kencana atau yang disingkat dengan GWK merupakan tempat wisata di Bali edukatif yang menyuguhkan pementasan seni dan budaya yang dapat disaksikan setiap harinya. Ada banyak ragam seni tari yang dipertunjukan seperti tari Barong, tari Joged Bungbung, tari Kecak, balet dan tari tradisional Bali lainnya. Dengan begitu, study tour di sini akan lebih mengenal dekat dengan seni budaya Bali. Perlu diketahui jika patung Garuda Wisnu Kencana sendiri merupakan patung terbesar ketiga di dunia dengan tinggi 121 meter. Kemudian beralih ke objek wisata Kebun Raya Bedugul yang terletak di pegunungan sehingga memiliki suasana yang sejuk. Ada banyak jenis tanaman baik umum, tematik ataupun langka. Bahkan terdapat pula tanaman Sakura yang dihadirkan langsung dari Jepang di tempat wisata di Bali ini.

Baca juga : Objek Wisata Budaya di Bali, Belajar Sambil Berlibur

Tempat wisata di Bali edukatif selanjutnya adalah Puja Mandala di Nusa Dua Bali. Wisata yang satu ini menyuguhkan berbagai jenis tempat ibadah dari berbagai agama di Indonesia yang tersedia dalam satu area seperti Masjid, Wihara, Pura, Gereja Protestan, Gereja Katolik dan juga Pura. Hadirnya tempat ini tidak hanya sebagai tempat wisata edukatif maupun spiritual, akan tetapi juga menandakan tentang kerukunan beragama di pulau Bali.

Comments
* The email will not be published on the website.
I BUILT MY SITE FOR FREE USING